Karya : Novira Anggriyani Sugiono
Cinta hadir tanpa dipaksa, mengerti tanpa diminta
Cinta menumbuhkan segalanya, canda, tawa, bahagia, dan air mata
Inilah arti cinta yang sesungguhnya
Menanti walau yang dinanati tak pernah menghampiri
Mengerti walau yang dimengerti tak pernah menyadari
Tulus mencintai walau yang dicintai tak pernah bisa dimiliki
Menunggu walau yang ditunggu tak pernah pasti
Cinta akan terus bertahan, hingga nanti sampai akhir zaman
Cinta akan terus setia, hingga nanti raga tak lagi ada
Cinta akan selalu ada, cinta tak akan pernah sirna
Walau raga terbaring di dalam tanah. cinta akan selalu menyelimuti jiwa